Resep Bubur Ayam Kuah Kuning & Cara membuat kuah bubur ayam
![]() |
Resep bubur ayam kuah kuning |
Resep bubur ayam kuah kuning & resep kuah bubur ayam
Bahan utama:
- Garam halus
- 2 lembar daun salam
- Beras 250 gram, yang telah dicuci sampai bersih
- ½ Kg ayam
Simaklah: Resep Ayam Rica Rica Kemangi pedasBahan kuah bumbu kuning:
- 1 batang serai
- 1 ruas lengkuas
- 1 ltr kaldu ayam
- 3 lembar daun salam
- 1 sdt ketumbar
- 1 sdt garam
- 1 ruas kunyit
- 2 siung bawang putih
- 4 butir bawang merah
- 2 butir kemiri, sangrai
Bacalah: cara membuat ayam geprekBahan tambahan:
- Bawang goreng
- Kecap manis
- Sambal rawit ulek
- Kacang kedelai goreng
- Emping goreng
- Kerupuk
- Daun seledri cincang
Cara membuat bubur ayam kuah kuning dan cara membuat kuah bubur ayam
- Langkah yang pertama yaitu kita rebus ayam dengan 2 liter air sampai empuk, tiriskan ayam, sisihkan.
- Membuat bubur, rebus beras dengan 1 liter air rebusan ayam, masukkan daun salam dan 1/4 sendok teh garam, aduk aduk sampai beras lumer manjadi bubur, matikan api.
- Tumis bumbu halus hingga harum, masukkan ke sisa rebusan ayam, masak sampai air tinggal setengah.
- Goreng ayam sampai kecoklatan, angkat lalu suwir-suwir.
- Langkah terakhir yaitu kita ambil bubur secukupnya dalam mangkok, siram dengan kuah kuning lalu tambahkan dengan bahan-bahan tambahan, bubur ayam siap disajikan untuk sarapan.
Selanjutnya baca juga: Resep Bumbu Nasi Goreng Pinggir JalanItulah resep bubur ayam kuah kuning yang dapat kami sampaikan kepada anda di kesempatan kali ini kami berharap anda dapat berhasil membuatnya serta menyajikannya sebagai sarapan untuk keluarga di pagi hari, sekian dan selamat mencoba resep bumbu ayam kuah kuning, resep kuah bubur ayam dan bumbu kuah bubur ayam.